Saturday 13 March 2021

KMP PNUP PEDULI BENCANA ALAM

     KMP PNUP BERBAGI : Penyaluran Bantuan Kepada Korban Gempa Bumi di Mamuju, Sulawesi Barat



Gambar 1 : Kerukunan Mahasiswa Pinrang Politeknik Negeri Ujung Pandang bersama Salah satu Korban yang terdampak Bencana Gempa Bumi di Tapalang, Mamuju, Sulawesi Barat

 

        Kamis, 14 Januari 2021 Pukul 14.45 Gempa dengan kekuatan 5,9 M mengguncang daerah Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat. Hal tersebut menjadi duka bagi seluruh penduduk Indonesia. Karenanya, uluran bantuan dikerahkan ke lokasi tersebut untuk membantu para koraban yang terdampak langsung Gempa Bumi tersebut. tak luput, Kerukunan Mahasiswa Pinrang Politeknik Negeri Ujung Pandang juga turut mengambil bagian dalam membantu Korban terdampak bencana di Tapalang, Mamuju  Sulawesi Barat.
        Pada Senin 25 Januari 2021, Kerukunan Mahasiswa Pinrang Politeknik Negeri Ujung Pandang bertandang ke lokasi Bencana Gempa Bumi tersebut. Kunjungan ini dilaksanakan bersama dengan Aliansi Organisasi Daerah Politeknik Negeri Ujung Pandang dan menempuh perjalanan sekitar 12 jam lebih lamanya menggunakan kendaraan Mobil dan 1 Jam lebih berjalan kaki, dikarenakan lokasi Posko yang berjarak kisaran 1 KM dari tempat pemberhentian Kendaraan. 
        Kunjungan ini dilakukan dalam rangka menyalurkan bantuan kepada Korban yang terdampak bencana Gempa Bumi tersebut.  Setibanya dilokasi, Bantuan langsung diberikan kepada korban yang berada di Posko – Posko pengungsian lokasi Gempa Bumi. Bantuan ini berupa Pakaian bekas layak pakai, air mineral beras, mie instan, susu bayi, minyak, cemilan dan kebutuhan penting lainya yang  sangat dibutuhkan oleh para korban yang terdampak langsung Bencana Gempa Bumi. bantuan ini dihasilkan melalui Open Donasi yang dilakukan oleh Pengurus Harian Organisasi KMP PNUP sejak tanggal 15 Januari 2021 hingga 23 Januari 2021.

 


 Gambar 2 : Penyaluran Bantuan kepada salah satu  Korban yang terdampak Bencana Gempa Bumi di Tapalang, Mamuju, Sulawesi Barat


        Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan para korban dapat terbantu dalam dan menunjang kebutuhan sehari – hari mereka selama masa tanggap darurat dan masa Pemulihan. Dengan begitu Kami dari Kerukunan Mahasiswa Pinrang Politeknik Negeri Ujung Pandang mengucapkan Terima kasih kepada para Donatur yang telah membantu kami dalam mengembalikan semangat dan senyuman para korban melalui sumbangsi yang diberikan. Semoga ini bisa menjadi Kebahagiaan bagi Para Korban dan Kita Semua. Karena Kebahagiaan Sesungguhnya adalah dengan memberi bantuan kepada orang lain.



#BersahabatMelabihiKeluarga


-AI
Penulis, Aidatul Jumulia.B

Share:

0 comments:

Post a Comment

Follow Us

KMP PNUP. Powered by Blogger.

PPKM Darurat dan Dampaknya terhadap Penanganan Pandemi di Indonesia

  PPKM Darurat dan Dampaknya terhadap Penanganan Pandemi di Indonesia Lonjakan kasus Covid-19 ( Corona Virus Desease 2019 ) yang terjadi d...

Paling Dilihat